Recook Resep Masakan Rinaresep.com, Mudah dan Enak!

recook resep masakan rinaresep.com, mudah dan enak


Assalamualaikum,

Saya bertemu dengan seorang teman yang sedang belanja sayur. Saya menyapanya, “Mau masak apa, bu?” Teman saya hanya tersenyum dan mengatakan, “bingung”.  Itu bukan sekali dua kali, loh. Sering juga saya bertemu dengan tetangga-tetangga dan merasakan kegalauan memilih menu masakan untuk keluarga. Padahal sudah di depan penjual sayur, yang dagangannya masih lengkap. Akhirnya mereka memilih apa saja yang ada di sana dan menyimpannya di kulkas, entah buat stok atau bahkan terbengkalai.


Jadi, mau masak apa hari ini? Jangan ada galau karena inspirasi memasak bisa datang dari mana saja. Contohnya ketika saya main ke rumah teman dan mencicipi makanannya. “Wah, enak nih,” puji saya ketika saya tertarik dengan masakannya. Selanjutnya bisa ditebak. Saya akan meminta resepnya dan memasak di rumah.

Di masa karantina seperti ini, aktivitas berkunjung ke rumah teman, keluarga hingga wisata kuliner menjadi sangat terbatas, bahkan tidak bisa lagi. Salah satu cara adalah dengan mencari situs resep masakan terpercaya. Rekomendasi saya ada di resep masakan Rinaresep.com.

Resep masakan Rinaresep.com inspirasi menu untuk para single maupun keluarga

pengelola rinaresep

Rinaresep.com merupakan situs resep masakan yang inspiratif. Digawangi oleh empat orang yang ahli di bidangnya masing, masing, Rinaresep.com menghadirkan resep orisinal, berdasarkan praktik keseharian dan berusaha menciptakan resep unik, berbeda dan jarang diketahui orang. Mereka adalah Widya Abdulrozzaq yang berpengalaman di bidang web designer. Anggraeni berpengalaman di bidang kuliner dalam dan luar negeri. Miftah Aulya berpengalam di bidang edit foto, animasi dan video. Satu lagi adalah Shilvia Rozalia yang bepengalaman memasak masakan tradisional.

Resep-resep disini bebas digunakan untuk keluarga maupun para single. Bahkan untuk pemula sekalipun. Jangan khawatir dengan bahan-bahan yang tidak familiar ataupun mahal. Ada menu anak kos mengingatkan saya akan si sulung. Anak kos identik dengan gaya hidup yang serba irit. Tapi bukan berarti makan seadanya. Tidak! Anak kos masih bisa menikmati menu-menu hemat, cepat dan enak. Maka, menupun disesuaikan dengan budget ala anak kos. Dengan bahan utama yang mudah dan murah yaitu mie instan dan telur. Juga alat memasaknya yang biasa ada di rumah kos. Contohnya Resep Membuat Omelet Mie Telur Menu Sahur Anak Kos.

omelet mie telur anak kos

Mengulik situs ini membuat saya gembira. Resep masakannya beragam, membuat saya bebas berkreasi di dapur. Dari jajanan tradisional seperti nagasari, tape beras ketan manis hingga gudeg hingga makanan siap saji yang digemari anak-anak milenial. Situs ini berisi kumpulan resep masakan yang lengkap, terdiri dari lauk, sayur, kudapan dan minuman:

1. Ayam

Sate taichan, opor ati ampela ayam, risoles kentang ayam, usus ayam kecap, dsb

2. Daging

Rawon, daging sapi lada hitam, bakso, potato soup keju cheddar dengan daging sapi.

3. Ikan

Belut bumbu kuning, pepes ikan kembung, tongkol sambal merah, pempek udang, sambal teri kacang, cumi.

4. Kudapan

Kue nagasari, lupis, churros, tape beras ketan, wajik, roti bakar keju, lapis sagu, martabak teflon oreo keju, aneka kolak, dsb.

5. Mie

Bakmi goreng, omelet, seblak mie bakso, mie nyemek, dsb.

6. Sayur

Sayur daun katuk, capjay, gudeg, kering kentang, kentang goreng renyah, lodeh umbut, kare kentang, semur jengkol, dsb.

7. Minuman


Manisan kolang kaling, es teh susu, es timun serut, es jelly mangga, es sarang burung, dsb.

7 Keunggulan resep masakan Rinaresep.com yang harus kamu ketahui

Rinaresep.com bukan saja berisi resep masakan, namun ada beberapa hal menarik lain. Terutama buat orang tua yang sadar akan waktu, porsi dan kebutuhan nutisi. Memasak itu bukan semata-mata belanja bahan kemudian mengolahnya menjadi masakan. Ibu yang memiliki waktu terbatas, pasti berpikir keras untuk membuat gudeg. Disinilah pentingnya untuk memperhatikan fitur waktu dan tingkat kesulitan dalam setiap menu masakan. Karena untuk 1 resep gudeg memerlukan waktu sekitar 70 menit dengan tingkat kesulitan “hard”.  Apakah waktu yang dimiliki cukup?

Nah, berikut ini 7 keunggulan Rinaresep yang harus teman-teman ketahui!

7 keunggulan rinaresep.com

1. Resep lengkap dan bervariasi dari yang tradisional hingga kekinian

Variasi menu itu sangat penting agar keluarga tidak bosan. Meski dengan satu bahan utama, misalnya mie, namun bisa menjadi berbagai menu olahan yang tetap menarik. Disini kita bisa menemukan aneka olahan mie seperti omelet, mie nyemek, mie goreng, dsb.  Sedangkan makanan tradisional tetap hadir melintasi segala masa.

2. Kategori dan pupular cuisines yang memudahkan pencarian resep masakan

Dengan adanya kategori, akan memudahkan pencarian resep. Ditambah dengan popular cuisines dari berbagai negara yaitu Indonesia, Malaysia, Amerika, Chinese, Italian dan French.

3. Durasi waktu memasak, porsi dan tingkat kesulitan

Sebelum memilih resep, ada baiknya kita mengecek waktu memasak, porsi dan tingkat kesulitan (easy, medium dan hard). Ketika kita tak memiliki banyak waktu, kita bisa memilih resep simple dan waktu yang singkat. Sementara di waktu longgar, kita bisa memilih resep dengan tingkat kesulitan tinggi (hard) yang tentu saja kita sudah siap ketika membutuhkan waktu lebih lama.

4. Memuat informasi nutrisi

Memasak bukan sekedar membuat makanan enak saja, namun tetap memperhatikan kandungan nutrisi. Penting sekali bagi orang tua menyajikan makanan dengan gizi seimbang tumbuh kembang anak optimal. Di Rinaresep.com semua resep dilengkapi dengan informasi nutrisi yang dibutuhkan.

5. Cara membuatnya lengkap

Langkah-langkah mengeksekusi sebuah resep masakan ternyata panjang. Setelah memilih resep, saya belanja bahan. Syukur-syukur jika saya sudah memiliki stok bahan makanan. Nah, ketika sudah siap, kita tinggal mengikuti panduannya hingga proses penyajian. Bahkan jika resep tersebut merupakan makanan tradisional, ada keterangan lengkap asalnya.

6. Dilengkapi dengan fitur berbagi di sosial media

Dengan fitur ini kita berbagi resep di sosial media seperti facebook, pinterest, twitter dan email. Berbagi kepada teman, tetangga atau keluarga menjadi mudah bukan?

7. Bisa belanja, bertanya hingga menulis resep

Selain memuat aneka resep masakan, Rinaresep menjual produk dan memberikan kesempatan pembaca untuk berinteraksi dalam forum. Yang menarik, teman-teman bisa menulis resep masakan atau minuman. Untuk selanjutnya, saya berharap produk yang dijual semakin beragam.

Recook resep masakan Rinaresep.com, mudah dan enak

Tak lengkap jika saya hanya membaca resep masakan tanpa mengesksekusinya di dapur. Saya memilih beberapa resep dengan bahan yang mudah dan murah. Mudah karena saya bisa membeli di pasar tradisional dan penjual sayur langganan. Sementara murah karena sesuai dengan budget. Dengan kreativitas, bahan-bahan sederhana atau murah tersebut bisa disulap menjadi menu yang enak dan digemari keluarga. 

Minuman

es serut timun


Minuman favorit adalah es timun serut. Di tengah cuaca panas, minuman ini sangat cocok sebagai pelepas dahaga. Bahkan untuk sajian berbuka puasa juga enak. Segarnya sirup melon dan serutan timun dan melon membuat paduan yang serasi. Jangan lupa untuk menambahkan biji selasih dan es batu.

Kue

churros milo modal 10 ribu


Churros Milo Modal 10 ribu! Yeah, penasaran, kan? Churros ini berbeda dengan resep lainnya. Pemakaian milo bubuk menjadi daya tarik saya untuk recook resep. Ternyata mudah. Senang banget ketika saya menggoreng dan hasilnya bagus. Sayangnya saya tidak memakai spuit, jadi bentuk churros polos. Selain churros, ada  kue cubit dan piscok yang tak kalah menjadi favorit kami.

Seafood

sotong bumbu balado


Sebagai orang pesisir, saya senang makan macam-macam ikan. Tapi kalau digoreng saja, bisa-bisa bosan. Nah, kalau teman-teman pengen mencari aneka resep seafood, coba deh, tengok disini. Saya sudah mencoba resep sotong bumbu balado dan cumi hitam cabe hijau. Saya memakai cumi segar dan hasilnya enak.

Mie


mie nyemek khas banyumas


Siapa yang tak tergoda dengan kelezatan mie. Aneka olahan mie menjadi favorit anak-anak hingga orang dewasa. Selain mie goreng, omelet mie telur, ada mie nyemek khas Banyumas yang tak kalah enak.  Pastinya, cara masak yang mudah! Sekali masak langsung dihabiskan tiga anak dan saya. Sungguh ini kelezatan yang haqiqi!

Selanjutnya, saya tidak akan berhenti dengan resep masakan, minuman dan kue yang pernah saya coba diatas. Saya masih ingin berkreasi dengan resep-resep lainnya. Sudah ada beberapa rencana memasak resep pilihan untuk akhir pekan.
 
Oh ya, saat ini saya sudah mendaftar sebagai anggota Rinaresep. Saya berkesempatan untuk berinteraksi di forum Rinaresep. Ada 4 tema disini yaitu, obrolan santai (kita bisa request resep dan tanya jawab), tips, jual beli dan statistik yang memuat pengguna situs. Di forum inilah kita bisa melihat profil anggota dan aktivitasnya. Situs ini dirancang untuk memudahkan pembaca mencari resep dan berinteraksi dengan anggota lain. Pengetahuan kita bertambah luas dengan tanya jawab tentang kuliner. Kadang membaca resep dan recook tidak langsung berhasil. Ada saja masalahnya, yang kue bantat, rasa masakan kurang nedang, dsb. Saat itulah kita berusaha mencari penyebabnya. Nah, kalau ada forum pecinta kuliner seperti ini pasti lebih mudah mencari penyelesaiannya. Recook dengan tingkat keberhasilan 100% adalah dambaan setiap orang yang memasak.

forum rinaresep.com


Harapan saya, resep masakan Rinaresep.com bisa menjadi panduan memasak lengkap dan terpercaya untuk segala kalangan, usia, gender dan memuat lebih banyak lagi resep masakan. So, jangan ada galau, masak apa hari ini! Kalau saya sudah recook resep masakan Rinaresep.com, teman-teman juga bisa juga, loh! Pilih resep yang diinginkan, sesuaikan budget dan recook seperti panduan di resep. Share pengalaman kalian, ya!

Happy cooking!

^_^





 



Nur Rochma Assalamualaikum. Mengasah ilmu, berbagi rasa, asa dan cerita lewat tulisan. Happy reading! ^_^

3 Komentar untuk "Recook Resep Masakan Rinaresep.com, Mudah dan Enak!"

  1. wah penting banget neh buat aku yang suka bingung mau masak apaan hari ini. Kumpulan resep tuh membantu banget loh. Mampir ah hehehheh

    BalasHapus
  2. anak kos kayak aku ini perlu banget buka situs resep kayak rinaresep.com gini mbak, biar nggak monoton hidupnya, eh makannya,, wkwk

    BalasHapus
Taraa! Akhirnya tiba disini. Terima kasih Anda telah membaca blogpost ini. ^_^

Mohon maaf, jika ada link hidup, anonymous atau broken link akan saya hapus!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel