Grand Arkenso Park View, Hotel dekat Simpang Lima Semarang

 

grand arkenso park view


Assalamualaikum

Simpang Lima Semarang merupakan pertemuan lima jalan yaitu Jl. Pahlawan, Jl. Pandanaran, Jl. Ahmad Yani, Jl. Gajah Mada dan Jl. Ahmad Dahlan. Di sekitar Simpang Lima ini ada masjid Baiturrahman, pusat perbelanjaan, perkantoran dan hotel-hotel. Salah satu hotel tempat kami menginap akhir tahun lalu adalah Grand Arkenso Park View.


Hotel ini berada di salah satu mall dekat Simpang Lima Semarang. Terbayang sudah suasana di sekitarnya yang ramai. Meski kalau di kamar hotel ya biasa saja. Cuma kalau saya dan keluarga pengen jalan-jalan jadi gampang.

Alasan Memilih Hotel Grand Arkenso 

Lokasi strategis

Bagaimanapun setiap akan memilih hotel kita mesti memiliki beberapa pertimbangan. Salah satunya karena lokasi yang strategis. Dengan lokasi di pusat kota membuat saya mudah untuk beraktivitas. Dekat dengan fasilitas umum, mau pergi juga gampang, mau kulineran tinggal turun saja. Begitu keluar hotel sudah banyak pedagang makanan. Atau kalau kulineran di pusat perbelanjaan juga bisa. Tinggal masuk ke mall saja. Demikian juga ketika saya ingin shalat di masjid. Tinggal jalan kaki sebentar ke masjid Baiturrahman. Di hari Minggu ada CFD (car free day) sehingga bisa dimanfaatkan untuk jalan, jogging di sekitar Simpang Lima.

Fasilitas

Hotel Grand Arkenso memiliki fasilitas restoran, wifi, kolam renang, resepsionis 24 jam, parkir (gabung dengan mall).

Karena saya mengajak anak-anak, saya usahakan untuk mencari hotel yang ada kolam renangnya. Nah, Grand Arkenso ini memenuhi kriteria saya. Sayangnya si bungsu yang hobi renang ini sama sekali tidak menggunakan kolam renang. Padahal sudah membawa baju renang plus kacamata renang. Ya sudahlah, mungkin anaknya lagi tidak mood saja.

Pelayanan oke

Meskipun cuma semalam menginap di hotel, pastinya kita ingin mendapatkan pelayanan yang bagus. Pengennya, kalau kita complain ditanggapi dan segera dibantu. Seperti ketika ada masalah toilet di kamarnya anak-anak. Langsung saja lapor. Beruntung waktu itu ada mas-mas yang sedang beres-beres kamar, jadi bisa langsung ditangani.

Demikian juga ketika kami sedang kebingungan hendak parkir. Ada karyawan hotel yang segera tanggap dan melayani kami.

Hanya saja sewaktu akan check ini itu yang lama. Mungkin karena sedang peak season ya (menjelang natal), tamu yang menunggu juga banyak. Akhirnya daripada menunnggu di lobi, saya keluar jalan sebentar sambil menunggu waktu yang dijanjikan.

Review Kamar Hotel Grand Arkenso

hotel grand arkenso park view


Kamar yang saya pesan adalah tipe deluxe. Dua kamar karena bersama anak-anak dan ingin lebih nyaman saja. Tiap kamar memiliki fasilitas tempat tidur  king size, lemari baju lengkap dengan beberapa gantungan baju, sandal hotel, kulkas, air minreal, kopi, teh, gula, heater. Untuk kamar mandi ada bathtub, handuk, toiletries.

Kamar ini menghadap ke Simpang Lima. Meski tidak benar-benar menghadap ke sana tapi bisa kelihatan jelas Simpang Lima hingga masjid Baiturrahman. Disini ada dua kursi dan satu meja kecil. Sementara di sampingnya ada meja panjang dengan satu kursi. Kami bisa ngobrol santai atau makan-makan dengan suasana yang lebih santai, apalagi kalau sambil menikmati view Simpang Lima.

Kamar kami berada di lantai 10 dan tidak jauh dari lift. Di lorong-lorong menuju kamar itu lantainya dilapisi karpet. Jadi kesannya elegan meski saya menebak bahwa bangunan hotel ini tergolong sudah lama.

Secara keseluruhan, berada di kamar cukup menyenangkan. Kamar bersih dan semua fasilitas berfungsi dengan baik. Meski untuk kulkasnya terlihat bernoda di beberapa tempat. Oh ya, saya suka memilih kamar dengan fasilitas kulkas ini karena bersama anak-anak itu barang bawaannya banyak (makanan dan minuman). Apalagi kalau sudah merengek minta minuman dingin. Nah, daripada ribet, sebelum masuk kamar saya sengaja membawa banyak minuman, lalu dimasukkan saja ke dalam kulkas. Nah, sewaktu-waktu mereka haus tidak usah pusing mau beli atau order dimana. Tinggal ambil di kulkas kamar saja. Kalau beli-beli terus, pasti budget liburan cepat sekali membengkak.

Setelah perut kenyang, tidur lebih nyenyak. Asal makannya tidak berlebihan saja. Anak-anak juga lebih anteng di kamar. Sibuk main bersama saudara-saudaranya.

Parkir Kendaraan Hotel Grand Arkenso Gabung dengan Mall

Selain kenyamanan tersebut, ada satu hal yang kurang. Tempat parkir! Memang hotel ini dilengkapi dengan tempat parkir yang letaknya di lantai 5. Tapi itu gabung dengan parkir mall. Untuk parkir saya minta bantuan karyawan hotel yang stand by di depan lobi. Nanti kita diberi kartu sehingga kalau mau keluar masuk tidak perlu bayar parkir.

Memang parkir ini sudah dipermudah. Karena di depan hotel sulit buat parkir sejenak. Apalagi jalannya itu mepet banget dengan lobi hotel. Hanya cukup untuk satu mobil. Kita cuma ada waktu untuk mengeluarkan barang dengan cepat. Karena dibelakang kendaraan kita sudah mengantre kendaraan lain.

Masalahnya, kalau ada barang yang tertinggal di mobil, lalu kita mau ke parkiran itu jadi malas saja. Akhirnya ya biarlah. Mau jalan-jalan dengan mengendarai mobil juga malas keluar karena harus bolak balik valet. Kalau tidak mau, ya harus parkir sendiri. Tapi santai ya. Disini itu kemana-mana dekat. Selama menginap di Grand Arkenso saya cukup menikmati perjalanan dengan jalan kaki sekitar Simpang Lima. Itupun saya masih merasa kurang. Pengennya bisa menambah waktu untuk staycation dan menjelajahi tempat-tempat menarik disini, termasuk kulinernya. Videonya sudah tayang di channel youtube ya!


Nah, teman-teman yang ingin mencari hotel dekat dengan Simpang Lima, Grand Arkenso Park View bisa menjadi pilihan.

Happy staycation!

^_^

 

Nur Rochma Assalamualaikum. Mengasah ilmu, berbagi rasa, asa dan cerita lewat tulisan. Happy reading! ^_^

Belum ada Komentar untuk "Grand Arkenso Park View, Hotel dekat Simpang Lima Semarang"

Posting Komentar

Taraa! Akhirnya tiba disini. Terima kasih Anda telah membaca blogpost ini. ^_^

Mohon maaf, jika ada link hidup, anonymous atau broken link akan saya hapus!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel